4 Hal yang Tidak Dapat Kita Kontrol tapi Memengaruhi Hubungan Keluarga

1. Pola pengasuhan di masa lalu
Waktu tidak dapat diputar, pengalaman dan pola pengasuhan yang dialami pasangan dan kakek/nenek sudah terjadi dan tentunya membawa pengaruh pada hubungan dan dalam mengasuh anak. Tiap orang perlu menyadari dan mengenali mana pola asuh yang ingin diteruskan dan mana yang tidak. Saling mengingatkan dan saling menghargai, terlepas ia “senior” atau “junior.
2. Keunikan temperamen
Semua orang lahir dengan temperamen yang unik. Temperamen memengaruhi perilaku dan bagaimana seseorang bereaksi terhadap dunia di sekelilingnya.
Mengenali dan menerima temperamen tiap anggota keluarga serta saling bantu dalam mengelola temperamen bawaan ini adalah salah satu kunci keberhasilan hubungan dalam keluarga
4. Hubungan sosial/pergaulan dan dunia luar
Kita tidak dapat mengontrol pola asuh yang diterapkan oleh orangtua teman anak kita. Kita tidak tahu temperamen dan perilaku seperti apa yang dimiliki teman kantor suami. Kita tidak dapat mengontrol dengan siapa kakek-nenek bergaul di sekitar rumahnya. Namun, hal-hal tersebut akan berpengaruh pada anggota keluarga kita dan pada akhirnya pada hubungan kita dengan mereka. Semakin kuat nilai dan konsistensi perilaku kita dalam keluarga, semakin mudah untuk memberdayakan anak.
5. Perubahan zaman
Setiap anggota keluarga perlu menerima bahwa seiring waktu, meski banyak hal yang secara filosofi tetap sama, tapi tak sedikit hal nyata yang berbeda. Salah satu yang sangat terasa adalah perkembangan teknologi yang dalam berbagai hal, selain memudahkan interaksi dalam hubungan, namun juga dapat “menjauhkan” apabila kita tidak memiliki kontrol diri yang baik.

Leave a Reply